Ilustrasi Penyakit sumber | pixabay.com |
Penyakit orang indonesia itu memang beragam, dan mungkin ada sebagian orang yang menganggapnya aneh. Mulai dari turun berok, masuk angin, sampai angin duduk. Tetapi semua penyakit teresebut ternyata ada penjelasan secara medisnya.
Siapa diantara kalian yang pernah mengalami penyakit tadi? Sebagian orang mungkin berfikir, penyakit seperti ini mampu hilang dengan sendirinya, tapi bagaiman jika masalah tersebut dapat memicu kondisi yang serius. Maka dari itu dibawah ini Anda akan diberitahu beberapa penyakit yang sering dialami orang indonesia.
1. Masuk angin
Penyakit yang pertama adalah masuk angin, Pastinya Anda sering sekali mendengar kata-kata masuk angin. Sebenarnya masuk angin itu kenapa ya? Kenyataanya masuk angin itu tidak ada, tetapi biasa digunakan pada gejala flu atau common cold. Gejalanya antara lain tenggorokan yang terasa tidak enak, bersin-bersin, pilek hingga demam yang sering dikatakan dengan meriang. Namun tenang saja, kamu hanya butuh istirahat yang cukup untuk dapat mengatasi penyakit ini.2. Turun berok
Penyakit ini sering kita dengar dialami oleh anak kecil maupun pria dewasa, sebenarnya penyakit ini bisa dijelaskan dengan nama hernia. Hernia yang disebut menjadi penyebab turun berok adalah hernia inguinalis. Gejalanya diantaranya yaitu nyeri diperut bawah sampai paha, bisa juga sampai lipat paha, kemudian muncul benjolan dilipat paha. Lalu dari mana datangnya penyakit ini? Biasanya akan terjadi pada orang yang sering mengangkat benda berat ataupun konstipasi jangka panjang.3. Angin duduk
Banyak orang yang mengatakan angin duduk bisa menyebabkan kematian, apakah itu benar? Angin duduk sering juga disebut Angina Pectoris atau serangan jantung. Pada umumnya gejala yang akan ditimbulkan adalah nyeri dada yang diakibatkan gangguan sirkulasi ke otot jantung. Selain itu bisa disertai dengan rasa nyeri yang menjalar ke lengan kiri maupun punggung. Apabila kamu dicurigai terkena penyakit ini, ada baiknya langsung memeriksakannya ke dokter untuk mencegah kemungkinan terburuk.4. Anyang-anyangan
Pada penyakit anyang-anyangan kamu akan sering memiliki hasrat berlebih untuk buang air kecil, sering jua penyakit ini disebut sebagai infeksi saluran kemih. Selain itu kamu dapat merasakan nyeri saat buang air kecil, serta urin yang berbau menyengat ataupun disertai dengan darah.5. Panas dalam
Tidak cuman masuk angin, panas dalam jua menjadi salah satu penyakit langganan orang indonesia, sebenarnya dalam bahasa medis biasanya disebut sebagai Faringitis Akut atau sakit tenggorokan. gejala umumnya akan menimbulkan nyeri saat menelan yang disebabkan infeksi bakteri atau infeksi virus.Tentunya Anda sudah paham bukan, tentang berbagai penyakit yang sering diidap oleh orang indonesia. Ingat penyakit tersebut bukan penyakit milik orang indonesia melainkan hanya instilah penyakit yang biasa disebut oleh orang-orang kita saja, jadi jangan sampai kamu salah paham maupun keliru.